Dalam prosesnya, Polri melakukan kerja sama dan memberikan pendampingan terhadap 30.548 gabungan kelompok tani (Gapoktan) dengan total anggota sebanyak 602.208 petani di seluruh Indonesia.
Program Polri ini telah membawa dampak signifikan terhadap peningkatan produksi jagung nasional. Mengacu pada data BPS Desember 2025, produksi jagung nasional dengan kadar air 14 persen mencapai 16,50 juta ton.
Jumlah tersebut meningkat sebesar 1,36 juta ton atau 9 persen dibandingkan tahun 2024, yakni sebesar 15,13 juta ton.
(Arief Setyadi )