Sebagai informasi, Pegawai TPST bernama Waryanto ditemukan tewas dengan kondisi kaki dan tangan terikat, pada Rabu (17/7) silam. Jasad Waryanto ditemukan di saluran air di belakang Kantor TPST Bantargebang, Kota Bekasi.
Berdasarkan pantauan, lokasi ditemukannya jasad Waryanto sangat sepi. Lokasi itu hanya dipenuhi tumbuhan alang-alang dan pepohonan.
Terdapat aliran penampungan air yang menyerupai kali berada di lokasi itu. Namun, air di lokasi itu terlihat tenang bahkan cenderung tidak bergerak, di lokasi itulah Waryanto ditemukan.
Akses menuju ke lokasi ini bisa melalui pintu masuk Kantor TPST Bantargebang dan mengarah ke belakang. Namun, berdasarkan pantauan di lokasi ternyata ada satu tembok yang telah rusak yang kemudian membuat lokasi ini bisa diakses langsung tanpa melali kantor TPST Bantargebang.
"Hasil dari analisa di TKP ini sungai resapan, sungai tempat pembuangan resapan air dari TPST, jadi ini tidak mengalir, airnya tetap seperti ini," kata Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota, AKBP Muhammad Firdaus, Jumat 19 Juli 2024.
(Angkasa Yudhistira)