"Banyak program yang diarahkan untuk meningkatkan produktivitas masyarakat kita. Ini sangat penting supaya kita mampu memiliki daya saing, itu kunci untuk membangun Indonesia yang maju," tuturnya.
Ia meyakini bila hal tersebut dikomunikasikan dengan baik kepada masyarakat, maka Jokowi dan Ma'ruf Amin akan menjadi pilihan rakyat. Dalam pandangannya, bila visi-misi bertema 'Optimis Indonesia Maju' itu dimplementasikan dengan baik, maka bukan tak mungkin Indonesia menjadi bangsa yang lebih maju.
(Rizka Diputra)