Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Korban Kebakaran di Kolong Tol Pluit Dipastikan Dapat Bantuan Makanan dan Tenda

Antara , Jurnalis-Minggu, 31 Maret 2019 |12:32 WIB
Korban Kebakaran di Kolong Tol Pluit Dipastikan Dapat Bantuan Makanan dan Tenda
Kebakaran di kolong Jalan Tol Pluit, Jakarta Utara. (Foto: Ist)
A
A
A

JAKARTA – Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara memastikan pihaknya akan mendistribusikan bantuan makanan selama tiga hari untuk warga korban kebakaran di kolong Jalan Tol Pluit, Kelurahan Pejagalan, Penjaringan, Jakarta Utara, pada Sabtu 30 Maret 2019.

Sekretaris Kota Jakarta Utara Desi Putra mengatakan, 400 kotak makanan siap santap disiapkan setiap siang dan malam selama selama tiga hari ke depan. Tenda darurat sebagai hunian sementara bagi 300 jiwa korban kebakaran juga telah disediakan.

"Masa tanggap darurat kita tetapkan selama tiga hari pasca-kejadian ini, termasuk bantuan bagi korban yang rumahnya terbakar," kata Desi di Jakarta, sebagaimana dikutip dari Antaranews, Minggu (31/3/2019).

(Baca juga: Ada Kebakaran di Kolong Tol Pluit, Lalin Menuju Bandara Soetta Ditutup Sementara)

Dia memastikan tidak ada korban jiwa dalam kebakaran yang diduga disebabkan ledakan kompor di salah satu rumah warga itu. "Kita pastikan tidak ada korban jiwa. Total ada sekitar 100 bangunan yang terbakar," katanya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement