Menurut Forbes, Michael Bloomberg adalah orang terkaya kedelapan di AS dengan kekayaan bersih USD54,4 miliar. Lahir di Massachusetts, ia memulai bisnisnya sebagai seorang bankir Wall Street sebelum kemudian menciptakan kerajaan penerbitan finansial yang menyandang namanya.
BACA JUGA: Hillary Clinton Tak Berencana Maju dalam Pilpres AS 2020
Selama bertahun-tahun ia telah memberikan jutaan dolar untuk tujuan pendidikan, medis, dan lainnya - termasuk alasan politik.
Dia menggelar kampanye yang sukses untuk menjadi walikota New York pada 2001 dan tetap menjabat selama tiga periode berturut-turut hingga 2013. Dia telah diisukan berambisi menjadi presiden selama lebih dari satu dekade.
(Rahman Asmardika)