Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Penjelasan KAI soal Penyebab Rekayasa Perjalanan 45 KRL Tujuan Jakarta Kota

Fakhrizal Fakhri , Jurnalis-Kamis, 13 Februari 2020 |16:12 WIB
Penjelasan KAI soal Penyebab Rekayasa Perjalanan 45 KRL Tujuan Jakarta Kota
KRL (Foto: Okezone)
A
A
A

Selain meningkatkan faktor keselamatan dan keamanan, penggantian wesel akan berdampak besar pada perjalanan KA. Revitalisasi wesel juga dapat menjadi alternatif solusi pada pengaturan perjalanan KA, apabila dalam kondisi tertentu terjadi kendala di jalur layang maka pelayanan perka dapat lebih terakomodir melalui fleksibilitas pergantian jalur menggunakan wesel baru.

Stasiun Gambir dan Jakarta Kota merupakan stasiun besar di area Daop 1 Jakarta yang melayani perjalanan kereta api jarak jauh, dan KRL commuterline. Selama proses penggantian wesel di Stasiun Gambir dan Jakarta Kota berlangsung, maka secara khusus akan berdampak pada perjalanan KRL dari dan menuju Jakarta Kota.

"Untuk dapat memaksimalkan operasional perjalanan KRL, maka Daop 1 Jakarta bersama PT KCI memberlakukan rekayasa pola operasi," tuturnya.

Dadan menambahkan, selama proses pekerjaan berlangsung dari 281 perjalanan KRL yang menuju Jakarta Kota terdapat sekitar 45 perjalanan yang akan direkayasa yakni diberlakukan pola operasi berakhir di Stasiun Manggarai, adapun dari 45 perjalanan tersebut 25 di antaranya KRL dari Bekasi/Cikarang dan 20 perjalanan KRL dari Bogor/Depok menuju Jakarta Kota.

Hal tersebut juga berdampak pada sejumlah KA lainnya yang melintas di Stasiun Manggarai akan mengalami waktu tempuh yang lebih panjang. Khusus KA jarak jauh, beberapa KA keberangkatan Stasiun Gambir akan mengalami perpindahan jalur keberangkatan.

"PT KAI Daop 1 juga akan melakukan pengaturan ulang pola pemeriksaan harian pada sarana untuk meminimalisir resiko kelambatan pada perjalanan KA jarak jauh," ujarnya.

Saat ini, di area Daop 1 Jakarta terdapat 1.383 perjalanan KA (perka) yang terdiri dari KA Intercity, KRL, KA Barang, KA lokal, KA Bandara. Dari angka tersebut, 26% atau sama dengan 361 perjalanan KA, yang terbagi atas 281 perjalanan KRL lintas Manggarai - Jakarta Kota dan 80 KA Intercity.

Untuk dapat mengakomodir kebutuhan masyarakat beraktivitas menggunakan jasa kereta, setiap tahunnya jumlah perjalanan KA terus ditingkatkan melalui Grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka). Dengan frekuensi pergerakan KA yang sangat tinggi maka keandalan prasarana wesel sangat penting.

"Daop 1 Jakarta telah berkordinasi bersama Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan RI dan PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) untuk tetap memberikan pelayanan terbaik," katanya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement