TIMIKA - Sebanyak 45 warga Jalur 2 Timika, Mimika, Papua, keracunan makanan di acara ulang tahun, Sabtu (27/2/2021). Di acara ulang tahun tersebut, para korban mengkonsumsi mi, nasi dan telur. Mereka saat ini menjalani perawatan medis di Rumah Sakit Mitra Masyarakat (RSMM). Warga mengeluhkan rasa mual dan pusing-pusing hingga muntah.
Warga yang keracuna tersebut, didominasi anak-anak berusia antara 3-7 tahun, sementara sisanya merupakan orang dewasa.
Sementara terkait dengan barang bukti berupa bahan makanan yang di konsumsi para korban, sudah diamankan oleh pihak kepolisian guna dilakukan penyelidikan lebih lanjut.
Baca Juga: Diduga Keracunan Hidangan Hajatan, 117 Warga Dilarikan ke Puskesmas
Kapolres Mimika AKBP I Gusti Gede Era Adhinata mengatakan, aparat kepolisian mendapatkan informasi dari masyarakat sekitar pukul 20.00 WIT. Mendapatan informasih itu, aparat langsung merespon dan membantu warga untuk mengevakuasi korban ke rumah sakit.