JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meresmikan Masjid Jami Al-Muthmainnah, Jagakarsa, Jakarta Selatan.
Melansir akun @aniesbaswedan, dalam postingan terlihat raja dangdut Rhoma Irama dan Wali Kota Jakarta Selatan Munjirin.
Dalam peresmian tersebut, Anies meminta doa para jamaah agar bisa bersiap mengemban amanah selanjutnya selepas menjabat sebagai Gubernur Jakarta yang akan selesai 16 Oktober 2022 mendatang.
(Baca juga: Luncurkan Graha Bhakti Budaya di TIM, Anies: Saatnya Jadi Pemain Dominan dalam Seni Budaya Internasional)
"Doakan bisa berujung husnul khatimah (amiinn jawab jamaah) bisa menjalankan amanah tuntas dengan baik. Dan doakan supaya bisa bersiap untuk apapun yang diamanatkan di masa yang akan datang (isyarat maju Pilpres 2024)," ucap Anies dalam cerita laman Instagram @aniesbaswedan dikutip, Sabtu (24/9/2022).
Anies juga meminta doa supaya bisa kembali ke Masjid Jami Al-Muthmainnah. Sebab, hadir dalam peresmian tersebut termasuk tiga Jumat terakhir jelang purnatugas.
"Doakan nanti bisa kembali lagi kesini dan doakan juga saya yang tiga Jumat lagi akan selesai di Jakarta ini Ini termasuk jumatan-jumatan terakhir ini, salah satunya di (Masjid) Al-Muthmainnah ini," ujarnya.
Mantan Mendikbud RI itu mengaku bersyukur bisa melaksanakan Jumat pertama di masjid yang telah rampung pembangunannya. Ia berharap hadirnya Masjid Jami Al-Mutmainnah dapat menjadi magnet umat Islam di sekitar Jagakarsa.