Sementara itu, emak-emak yang menerima KTA Asuransi dan minyak goreng kemasan lainnya juga turut mengucap terima kasih dan mendoakan agar sukses serta diberikan kesehatan.
"Terima kasih, sukses ya mbak," ucap salah satu emak-emak.
Sebelumnya, Rere blusukan di Kelurahan Depok Pancoran dalam rangka mensosialisasikan KTA Asuransi dan ratusan liter minyak goreng kemasan.
"Hari ini kita bersama Baja Perindo dan Peri Perindo mensosialisasikan KTA Asuransi dan 400 liter minyak goreng kemasan secara door to door di RT 3 dan 4 RW 7 secara gratis," kata Rere kepada wartawan.
Sementara itu, Ketua DPD Perindo Depok sekaligus Bacaleg DPRD Provinsi Dapil Depok-Bekasi, Anwar Nurdin mengatakan bahwa pembagian minyak goreng gratis terus dilakukan. Hal itu sebagai upaya Perindo partai modern yang peduli masyarakat kecil terus berbagi.
"Pembagian minyak juga terus kita lakukan bukti masyarakat membutuhkan kehadiran Partai Perindo yang turun langsung secara door to door," ucapnya.
Anwar juga mengatakan KTA Asuransi Partai Perindo telah diserap sebanyak 10 ribu. Saat ini tinggal menunggu data saja.
"KTA yang sudah diserap ada 10 ribu tinggal menunggu data data dari para tandem," ujar Anwar.
Lebih lanjut, Anwar menegaskan Partai Perindo yang mengusung Bacapres Ganjar Pranowo akan terus konsisten apa yang dilakukan sejak awal memperkenalkan diri di Kota Depok.
"Kita akan terus berlanjut insyaallah kalau terpilih akan terus konsisten apa yang kita lakukan dari awal," tuturnya.
(Khafid Mardiyansyah)