Dia menambahkan bahwa berbeda dengan korban R yang masih bekerja di tempat itu meski akhirnya korban R dimutasi setelah mengalami dugaan pelecehan, korban D memilih resign dari pekerjaannya di kampus tersebut lantaran mengalami trauma.
"D waktu itu pegawai honorer, tak lama dari kejadian itu dia mengundurkan diri, dia sudah trauma, psikisnya juga, mbak R ini dia kabag humas di rektorat, lalu dia dimutasi ke S2, ke Pascasarjana setelah kejadian. Nah kalau D laporan ke Mabes Polri, sedangkan R laporan ke Polda Metro Jaya," tuturnya.
(Fakhrizal Fakhri )