Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Gempa 6,9 SR Jepang, Tsunami Kecil Terlihat di Prefektur Miyazaki

Awaludin , Jurnalis-Senin, 13 Januari 2025 |21:25 WIB
Gempa 6,9 SR Jepang, Tsunami Kecil Terlihat di Prefektur Miyazaki
Illustrasi Tsunami (foto: dok BMKG)
A
A
A

JEPANG - Gempa bumi dengan kekuatan awal 6,9 SR melanda barat daya Jepang, Senin (13/1/2025), tanpa ada laporan mengenai korban cedera atau kerusakan, dan tsunami kecil terlihat di sebagian prefektur Miyazaki dan Kochi.

Badan Meteorologi Jepang mengatakan, pihaknya sedang menyelidiki apakah gempa tersebut terkait dengan peningkatan risiko gempa besar di Palung Nankai.

"Gempa tersebut berkekuatan 5 lebih rendah pada skala seismik Jepang yaitu 7 di Miyazaki, Shintomi dan Takanabe di Prefektur Miyazaki," kata badan tersebut. 

Gempa tersebut terjadi di Laut Hyuga Nada, di lepas pantai prefektur, pada kedalaman kurang lebih 30 kilometer.

"Tsunami dengan ketinggian sekitar 20 sentimeter teramati di sebagian Prefektur Miyazaki," kata badan tersebut.

 

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement