Penyelidikan Ungkap Dugaan Pembunuhan Puluhan Tahanan Afghanistan oleh Pasukan Khusus Inggris

Rahman Asmardika, Jurnalis
Kamis 14 Juli 2022 00:05 WIB
Ilustrasi. (Foto: Reuters)
Share :

Email internal saat itu menunjukkan para perwira tidak percaya akan laporan tersebut dan menggambarkannya "luar biasa" dan menyebut pasukan khusus itu melakukan "pembantaian terbaru".

Seorang perwira mengirim email dan mengatakan "ini pasti adalah yang ke-10 dalam dua minggu terakhir" pasukan itu membawa "tahanan ke dalam gedung dan muncul dengan senjata AK".

"Saat mereka kembali ke gedung berbeda dengan tahanan lain untuk membuka gorden, ia mengambil granat dari balik gorden dan melemparnya ke arah SAS. Untungnya granat tak meledak ... hal ini terjadi yang ke delapan kali. Tak bisa dipahami!"

Di tengah meningkatnya kekhawatiran, salah satu pejabat tinggi pasukan khusus mengirim memo berisi peringatan bahwa ada "kebijakan yang disengaja" pembunuhan di luar hukum dalam operasi itu".

Para pejabat tinggi sangat khawatir bahwa laporan kajian itu adalah taktik pasukan.

Namun ketika seorang perwira pasukan khusus dikerahkan ke Afghanistan untuk mewawancarai personel dari pasukan tersebut, perwira itu menerima laporan begitu saja.

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya