Dari data awal yang diterima BPBD Sulsel, sejak tadi pagi hingga sore ini, tidak ada korban jiwa akibat banjir yang terjadi di Dusun Bulu Dua, Desa Balusu, Kecamatan Balusu, Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan.
Baca Juga : 9 Rumah Kebakaran, Kerugian Ditaksir hingga Miliaran Rupiah
Baca Juga : Tebing 12 Meter di Cianjur Longsor, Polisi Berlakukan Buka-Tutup
Saat ini tim yang terdiri dari Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Barru dan Tanggap Bencana (Tagana) berada di lokasi untuk melakukan evakuasi terhadap ratusan kepala keluarga yang terjebak. "Kami lagi menunggu info, kami sudah menghubungi mungkin mereka lagi dilokasi," kata dia.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) sebelumya telah memperkirakan beberapa wilayah di Sulawesi Selatan bakal terjadi hujan dengan intensitas lebat disertai dengan angin kencang. Salah satunya adalah Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan. Selain itu wilayah lainnya adalah Pangkep, Maros, Makassar, Takalar, dan Gowa. (aky)
(Salman Mardira)