"Atas nama keluarga besar almarhumah, saya memohonkan doa dari jauh, semoga segala dosa-dosa almarhumah diampuni oleh Allah SWT. Amin Ya Rabbal Alamin," ungkapnya.
Baca juga: Presiden Jokowi Sebut Sang Ibunda Sudah Derita Kanker Empat Tahun Lalu
Sebagaimana diketahui, ibunda Presiden Jokowi yakni Sudjiatmi Notomihardjo meninggal pada Rabu 25 Maret 2020, pukul 16.45 WIB, di Rumah Sakit DKT Surakarta, Jawa Tengah.
Pemakamannya akan dilaksanakan pada hari ini sekira pukul 13.00 WIB di permakaman keluarga daerah Selokaton, Gondangrejo, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah. Jenazah Ibu Sudjiatmi akan dimakamkan di samping makam suami.
(Hantoro)