TANGERANG - Ustadz Yusuf Mansur mengatakan, almarhum Soni Ernata alias Ustadz Maaher dimakamkan keluarganya atas permintaan keluarga almarhum. Jenazah Ustadz Maaher dikuburkan di samping makam Syekh Ali Jaber.
"Ini permintaan keluarga. Permintaan dari keluarga agar bisa didoain. Emang udah sakit sebelum masuk," kata Yusuf, kepada Sindonews, di Pondok Pesantren Daarul Quran, Cipondoh, Selasa (9/2/2021) siang.
Ia pun mengaku tidak keberatan dengan permintaan keluarga. Sebaliknya, Yusuf mengaku mendapatkan berkah bisa memakamkan alim ulama di pondoknya itu.
"Ya alhamdullilah, mungkin kedengeran oleh keluarga di sini tuh bagus, baik karena banyak doa dari santri dan proses perizinan dan lain-lainnya mudah. Saya dengar, nanti kalau ada yang doa ke Syekh Ali, bisa ikut didoain tuh Ustaz Maher," ucap Yusuf.
Dilanjutkan dia, di Pondok Pesantren Daarul Quran ini, juga banyak penghafal Alquran. Sehingga, jenazah bisa sering mendengarkan lantunan ayat suci umat Islam tersebut.
"Karena enggak semua ulama punya pesantren, buat yang begitu-begitu saya terbuka saja. Saya sih belum ngobrol sama keluarga, saya baru dihubungi tadi malam dan pagi, katanya jadi dimakamin di Daarul Quran," tukasnya.