Hendra menambahkan, pihaknya yang mendapat laporan tersebut langsung menuju lokasi kejadian. Tetapi, setengah perjalanan api sudah berhasil dipadamkan oleh warga sekitar dan petugas SPBU.
"Tadi kita nggak sempat ke TKP. Baru setengah perjalanan langsung balik kanan. Damkar nggak turun, sama warga udah (dipadamkan)," jelasnya.
BACA JUGA:Mobil Terbakar, Jalan Metro Pondok Indah Macet
Beruntung tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam peristiwa ini. Belum diketahui pasti penyeban kebakaran yang menghanguskan angkot tersebut.
"Alhamdulillah nggak ada korban," pungkasnya.
(Awaludin)