Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Kantor DPP PPP Digeruduk Massa, Ada Apa?

Awaludin , Jurnalis-Selasa, 06 Agustus 2024 |00:35 WIB
Kantor DPP PPP Digeruduk Massa, Ada Apa?
Illustrasi Demo (foto: dok freepik)
A
A
A

JAKARTA - Gerakan Penyelamat Partai (GPP) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Buru, menggelar aksi demonstrasi di Kantor DPP PPP di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, pada Senin (5/8/2024). Aksi tersebut untuk mengkritik Ketua Wilayah PPP Maluku, Aziz Hentihu atas kepemimpinannya yang dianggap telah melenceng dari mekanisme organisasi. 

Koordinator Aksi, La Idu Buton mengatakan, Aziz Hentihu tidak menjalankan mekanisme partai dengan baik dan benar sehingga berdampak buruk terhadap konsolidasi partai di daerah. Menurutnya, Aziz Hentihu terlalu menonjolkan kepentingan pribadi ketimbang kepentingan partai secara kelembagaan sehingga membuat partai diambang perpecahan.

Aksi di Kantor DPP PPP
Aksi di Kantor DPP PPP

Ia kemudian mencontohkan perihal penentuan posisi Ketua DPRD Kabupaten Buru periode 2024-2029 yang prosesnya cacat secara prosedur partai.

"Dalam hal penentuan posisi Ketua DPRD misalnya, saya melihat Bang Aziz Hentihu sebagai Ketua Wilayah PPP terlalu memaksakan kehendaknya untuk mendorong salah satu orang dekatnya sehingga mengabaikan mekanisme partai," ungkap pria yang juga Wakil Sekretaris Bidang Pengelolaan Program DPC PPP Kabupaten Buru, dalam keterangannya.

 

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement