Dari sinilah akhirnya konflik meruncing, Poniyem yang awalnya meninggalkan rumah untuk berlindung ke rumah saudaranya, tiba-tiba dipanggil anaknya satunya untuk pulang ke rumah. Saat pulang itulah ia melihat, anaknya Yayuk Fitriyah mengalami luka bakar saat sedangkan salat ashar, usai disiram bensin dan disulut api oleh Ruliyanto.
"Dia bilang katanya mau dibakar, sempat saya bilang jangan dibakar, apa yang kamu bakar. Saya kira itu membakar kasur yang dibeli anak saya Yayuk, tapi ternyata masuk sudah membakar semua habis," paparnya.
Makanya ia begitu kaget dan panik sehingga berupaya menyelamatkan Yayuk. Alhasil Poniyem pun terkena sambaran api sehingga membuat dirinya luka bakar.
"Saya berusaha menyelamatkan Yayuk, waktu itu lagi salat ashar disiram bensin. Ini (terluka) mau menolong anak saya, tapi nggak bisa," tukasnya.
(Awaludin)