Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Hujan Deras, Longsor Timbun Rumah di Srengseng Sawah Jaksel

Felldy Utama , Jurnalis-Jum'at, 23 Januari 2026 |00:49 WIB
Hujan Deras, Longsor Timbun Rumah di Srengseng Sawah Jaksel
ilustrasi longsor (Foto: Dok Okezone)
A
A
A

JAKARTA – Bencana tanah longsor melanda kawasan permukiman di Jalan Johar, RT 02/RW 05, Kelurahan Srengseng Sawah, Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan, pada Kamis (22/1/2026) malam. Insiden yang terjadi sekitar pukul 18.00 WIB ini mengakibatkan satu rumah tinggal mengalami kerusakan.

Menurut data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, longsor diduga dipicu kondisi tanah yang labil akibat guyuran hujan dengan intensitas tinggi. Selain itu, kikisan dari aliran kali di sekitar lokasi turut memperparah kondisi stabilitas tanah.

"Objek yang terdampak satu rumah tinggal," kata Kepala Pusat Data dan Informasi Kebencanaan BPBD DKI Jakarta, Mohammad Yohan.

Dia menyampaikan sejumlah personel gabungan yang terdiri dari P2B BPBD, PPSU, Satpol PP, pihak kelurahan, serta aparat dari Polsek dan Koramil setempat telah berada di lokasi untuk melakukan penanganan darurat.

Beruntung, tidak ada korban jiwa maupun pengungsi dalam peristiwa ini. Sementara itu, untuk estimasi kerugian materiil masih dalam proses pendataan oleh pihak terkait di lapangan.

(Arief Setyadi )

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement