Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Presiden Belarusia Desak Rusia dan Ukraina Akhiri Perang saat Serangan Kursk Terus Berlanjut

Susi Susanti , Jurnalis-Jum'at, 16 Agustus 2024 |17:02 WIB
Presiden Belarusia Desak Rusia dan Ukraina Akhiri Perang saat Serangan Kursk Terus Berlanjut
Presiden Alexander Lukashenko mengatakan Rusia dan Ukraina harus berunding untuk mengakhiri konflik guna menghindari perang meluas ke Belarusia (Foto: Kantor Kepresidenan Belarusia)
A
A
A

Militer Ukraina tidak segera menanggapi permintaan tertulis untuk memberikan komentar. Pemimpin Belarusia telah memposisikan dirinya sebagai pendukung utama Putin sejak presiden Rusia memerintahkan invasi skala penuh ke Ukraina pada bulan Februari 2022, yang sebagian dilakukan dari tanah Belarusia.

Alih-alih membiarkan pertempuran berkecamuk, Lukashenko mendesak adanya perundingan.

"Mari kita duduk di meja perundingan dan akhiri pertikaian ini," katanya.

"Baik rakyat Ukraina, Rusia, maupun Belarusia tidak membutuhkannya. Mereka (Barat) membutuhkannya,” lanjutnya.

Moskow mengatakan setiap perundingan damai harus didasarkan pada Ukraina yang menyerahkan tanah yang jumlahnya mencapai seperlima dari wilayahnya, sebagian besar disita oleh pasukan Rusia. Ukraina mengatakan Kyiv akan siap untuk perundingan asalkan kedaulatan dan integritas teritorial Ukraina dihormati sepenuhnya.

(Susi Susanti)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement