Ia menambahkan, puncak musim hujan kali ini lebih panjang dibanding tahun-tahun sebelumnya.
“Puncak musim hujan di Indonesia tahun ini dimulai sejak awal November 2025 hingga Februari 2026, relatif lebih signifikan dibanding tahun sebelumnya yang biasanya hanya berlangsung Desember–Januari atau Januari–Februari,” tambahnya.
Dwikorita menjelaskan bahwa pola pergerakan puncak musim hujan terjadi dari barat ke timur Indonesia, sehingga tidak berlangsung serentak di seluruh wilayah.
“Dengan pola umum dari barat ke timur, puncak musim hujan dimulai di wilayah barat pada November–Desember, lalu berlanjut ke Indonesia bagian tengah hingga timur pada Januari–Februari,” jelasnya.
(Awaludin)