“Pejalan kaki Saudari Titi mengalami luka di bagian kepala, selanjutnya meninggal dunia dalam perawatan di Rumah Sakit Ciputra Hospital,” katanya.
Peristiwa itu sempat viral di media sosial. Dalam unggahan yang beredar, disebutkan terjadi kecelakaan lalu lintas di kawasan Citra 6 Kalideres sekitar siang hari.
Dalam video tersebut, terlihat seorang petugas kebersihan tergeletak di pinggir jalan. Sementara itu, tampak bodi bagian depan mobil Xpander mengalami kerusakan di bagian depan.
(Arief Setyadi )